Zefanya
1
1 *Inilah firman Allah yang turun kepada Zefanya bin Kusyi bin Gedalya bin Amarya bin Hizkia pada zaman Yosia bin Amon,
raja Yuda.
Penghukuman pada Hari Penghakiman Allah
2 “Aku akan menghabisi sama sekali
segala sesuatu dari muka bumi,”
demikianlah firman Allah.
3 “Aku akan menghabisi manusia dan binatang,
burung-burung di udara dan ikan-ikan di laut.
Akan Kujatuhkan orang-orang fasik
dan Kulenyapkan manusia dari muka bumi,”
demikianlah firman Allah.
4 “Aku akan mengulurkan tangan-Ku melawan Yuda
dan seluruh penduduk Yerusalem.
Akan Kulenyapkan dari tempat ini sisa-sisa Dewa Baal
dan nama para imam berhala serta para imam;
5 juga orang-orang yang sujud menyembah di atas sotoh-sotoh rumah
kepada benda-benda langit;
orang-orang yang sujud menyembah serta bersumpah demi Allah,
tetapi bersumpah juga demi Dewa Malkama;
6 dan orang-orang yang berpaling meninggalkan Allah,
yang tidak mencari hadirat Allah dan tidak menanyakan petunjuk-Nya.”
 
7 Berdiam dirilah di hadirat Allah Taala
karena hari Allah sudah dekat.
Sungguh,
Allah telah menyiapkan acara kurban,
Ia telah menyucikan orang-orang yang diundang-Nya.
8 “Pada hari acara kurban Allah itu,
Aku akan menghukum para pembesar,
anak-anak raja,
dan semua orang yang memakai pakaian asingb.
9 Pada hari itu Aku akan menghukum
semua orang yang melompati ambang pintu
dan yang memenuhi rumah tuannya
dengan kekerasan serta tipu daya.
 
10 Pada hari itu,”
demikianlah firman Allah,
“akan terdengar teriakan dari Pintu Gerbang Ikan,
raungan dari perkampungan baru,
dan bunyi kehancuran besar dari bukit-bukit.
11 Meraung-raunglah,
hai penduduk Maktes,
karena seluruh kaum pedagang telah dihabisi
dan semua penimbang perak telah dilenyapkan.
12 Pada waktu itu Aku akan menggeledah Yerusalem dengan pelita
dan menghukum orang-orang yang berpuas diri,
yang seperti anggur mengental di atas endapannya,
yang berkata dalam hatinya,
Allah tidak akan berbuat baik dan tidak akan berbuat jahat.’
13 Kekayaan mereka akan menjadi jarahan
dan rumah-rumah mereka akan menjadi sunyi.
Mereka akan membangun rumah,
tetapi tidak akan menghuninya;
mereka akan menanami kebun anggur,
tetapi tidak akan meminum anggurnya.
 
14 Hari Allah yang besar itu sudah dekat,
sudah dekat dan tengah datang dengan sangat cepat.
Dengar,
hari Allah itu pahit,
kesatria pun akan memekik-mekik di dalamnya.
15 Hari itu adalah hari kemurkaan,
hari kesesakan dan kesusahan,
hari pembinasaan dan kebinasaan,
hari kegelapan dan kekelaman,
hari berawan dan kelam pekat.
16 Hari peniupan sangkakala dan sorak-sorai
menentang kota-kota yang berkubu
serta menara-menara penjuru yang tinggi.
17 Aku akan mendatangkan kesesakan atas manusia
sehingga mereka berjalan seperti orang buta
sebab mereka telah berdosa terhadap Allah.
Darah mereka akan tertumpah seperti debu
dan usus mereka seperti kotoran.
18 Perak atau pun emas mereka
tidak akan dapat menyelamatkan mereka
pada hari murka Allah.
Seluruh bumi akan dilalap
oleh api semangat-Nya
karena suatu kesudahan yang sungguh dahsyat
akan diadakan-Nya terhadap seluruh penduduk bumi.”